Q & A Of The Week
Halo Sobat Boyaa!
Mungkin banyak dari kalian yang bertanya-tanya tentang masalah yang sering kalian alami saat bermain game dan dikarenakan banyak sekali pemain yang berkonsultasi pada operator, waktu membalas jadi sedikit lama. Maka dari itu kami ringkas pertanyaan beserta jawaban masalah-masalah yang sering ditanyakan akhir-akhir ini. Silakan baca dengan tiliti ya..
1. Masalah koneksi
Q : Min, koneksi nya jelek benerin dong!
A : Dalam bermain game, kami menyarankan kamu untuk menggunakan jaringan internet yang lebih stabil misalkan WIFI.
2. Koin gratis dan hadiah
Q : Apa benar game ini bisa dapat hadiah?
A : Tentu saja! Kami menyediakan koin gratis setiap hari sebagai hadiah login dan tugas. Kamu juga bisa follow dan like fanpage kami, ada game. Selain itu, kamu dapat ikuti event-event yang sedang diselengarankan. Selain koin, kami juga memberikan hadiah pulsa dan hadiah menarik lainnya.
Q : Aku dapat hadiah pulsa dari event xx belum dikirimin tuh!
A : Pulsa dari event akan diproses maksimal 7 hari setelah event selesai. Jangan lupa isi data dengan benar ya..
Q : Min,gimana caranya dapat pulsa?
A : Kamu dapat join event-event berhadiah yang diselenggarakan untuk mendapat pulsa. Kamu juga bisa cek fanpage kami untuk event tambahan khusus followers fanpage. Selain itu, kamu bisa undang teman FB kamu untuk bermain, dan dapatkan pulsa jika kamu sudah mencapai poin tertentu.
3. Kartu dan kemenangan/kekalahan
Q : Kok kartuku jelek sih, yang adil dong bagi kartunya!
A : Kartu sudah dibagikan secara acak dan tidak memihak kepemain manapun. Jadi ada masanya kamu mendapat kartu bagus dan ada masanya kamu mendapat kartu jelek. Semangat kak!
Q : Kok aku kalah terus sih? Jangan pilih kasih dong!
A : Kalah dan menang adalah hal yang wajar dalam suatu permainan.Dalam bermain juga bergantung pada keberuntungan dan strategi dan semua pemain mempunyai kesempatan untuk menang. Game kami di jalankan secara acak dari sistem sehingga tidak memihak ke pemain manapun.
4. Melaporkan pemain lain
Q : Min, ada yang pakai foto porno tuh!
A : Kami sekarang menyediakan sistem lapor di dalam game. Bagi kamu yang melihat perilaku kurang baik, silakan klik profile pemain tersebut dan klik simbol topi polisi berwarna coklat pada bagian kiri atas. Tulis jenis laporan dan kumpulkan.
5. Koin hilang dan hacker
Q : Koin saya hilang min, bagaimana cara mengembalikannya?
A : Jika kamu merasa kehilangan koin, silakan hubungi operator kami disistem feedback dalam game dan berikan waktu kehilangan secara rinci agar dapat diperiksa aliran koinmu
Q : Akun saya di hack, koin nya hilang padahal saya tidak ada main
A : Silakan hubungi operator kami disistem feedback dan beri tahu waktu terakhir kamu login menggunakan akunmu dan waktu kejadian secara rinci agar dapat dilacak aliran koin dan hacker
6. Akun hilang
Q : Min, kok akun saya hilang? Berubah nomor idnya
A : Jika nomor id mu berubah, silakan beri no id lama dan no id barumu. Akan kami proses segera.
7. Top up dengan pulsa
Q : Bagaimana cara top up dengan pulsa?
A : Jika kamu ingin top up dengan pulsa, kamu dapat langsung kunjungi web Boyaa di www.boyaa.id dan lakukan top up langsung di web. Atau kamu dapat download apk khusus yang kami sediakan di web, kami menyediakan pembelian koin langsung dengan pulsa dimall game.
Bagaimana Sobat Boyaa? Apa sudah lebih mengerti? Jika ada pertanyaan, silakan feedback.
Terima kasih